Hari Ginjal Sedunia: Saatnya Dukung 2 APK dengan Wilms Tumor!

Hari Ginjal Sedunia

Hari ginjal sedunia atau biasa disebut juga dengan World Kidney Day tahun ini jatuh pada tanggal 10 Maret 2022. Tiap tahunnya, hari ginjal sedunia diperingati tiap minggu ke dua pada bulan Maret. Peringatan hari ginjal sedunia diadakan dalam rangka meningkatkan kesadaran betapa krusialnya penyakit ginjal pada tubuh manusia. Jika ginjal gagal melakukan fungsinya dan berhenti bekerja, maka tubuh manusia akan mengalami gagal ginjal atau penyakit ginjal kronik. Pada tahun 2019, penyakit ginjal kronis meningkat tiap tahunnya, dengan total 42.000 kasus.

Terdapat setidaknya 2 Anak Pita Kuning (APK) yang memiliki kanker ginjal atau kerap disebut Wilms Tumor. Diantaranya yaitu APK Ezha dan APK Azzam.

Hari Ginjal Sedunia: Momen APK dengan Wilms Tumor Melawan Kanker!

APK Ezha (9 tahun)

APK Ezha - Hari Kanker Anak Sedunia

Ezha telah memiliki wilms tumor dalam waktu kurun 2 tahun terakhir, sehingga APK Ezha hanya mengharuskanku bertahan dengan satu ginjal saja. APK Ezha telah melakukan operasi. Setelah menjalani kemoterapi, sel kanker di tubuh Ezha pun sudah selesai. Sedangkan, kini Ezha sudah kembali bermain, belajar dan menghabiskan waktu dengan keluarga di rumah. Selain itu, Ezha juga mulai mengikuti bimbingan belajar di Bimba agar bisa baca tulis dengan lancar. Kini Ezha sedang mengejar mimpinya untuk menjadi pemain bola profesional.

APK Azam (6 tahun)

APK Azam _ Hari Kanker Anak Sedunia

Selain Ezha, Azam juga mengalami wilms tumor dengan beberapa gejala seperti demam dan sulit makan. Setelah keluarga mengecek kondisinyam ternyata Azam memiliki benjolan yang membuatnya kurus sehingga menjadi semakin kurus. Setelah itu, Azam dibawa ke Puskesma, kemudian ditindak langsung ke Rumah Sakit yang berada di dekat rumahnya. Meski dokter masih belum bisa memberi diagnosa yang tepat terhadap penyakit Azam. Akhirnya berdasarkan saran dokter, Azam melakukan biospi (pengambilan sampel tumor). Kemudian dari hasil biopsi, Azam dinyatakan positif wilms tumor (Tumor Ginjal) stadium 3 dan langsung dirujuk ke rumah sakit pusat untuk kemoterapi dan radiasi.

Bantu APK Melawan Kanker Ginjal, Yuk!

Dalam rangka peringatan hari kanker ginjal sedunia, ini saat yang tepat bagi kamu untuk mendukung Anak Pita Kuning (APK) yang mengalami Wilms Tumor (Kanker Ginjal) seperti Azam dan Ezha. Bantuan dapat ditunjukan dengan berdonasi di Pita Kuning, untuk memberi dukungan berupa bantuan nutrisi, pendidikan, tempat tinggal, layanan pendampingan, dan sebagainya.

Atikel Terkait ...

Pita Kuning

Pita Kuning

Yayasan yang memberikan layanan psikososial bagi anak dengan kanker dari keluarga prasejahtera

Semua Post

Kabar Berita

Cerita Anak