Kakak-kakak donatur patut berbangga hati, nih! Karena salah satu anak dampingan asal Yogyakarta, baru saja menyelesaikan ujian praktik wirausaha dan sukses menyelesaikan misinya pada bulan Maret 2023.
Siapa lagi kalau bukan Andhika, Anak Pita Kuning Yogyakarta yang kini sedang mengenyam pendidikan di bangku 3 SMP. Menjelang kelulusannya, Andhika dan teman-teman dihadapkan oleh rentetan ujian praktik. Salah satunya yakni di bidang Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila. Pada proyek tersebut, Andhika mendapatkan kepercayaan dari guru untuk tergabung dalam tim manajemen praktik wirausaha Pasar Kreatif dengan mekanisme market exhibition.
Kepercayaan dari guru-guru dilatarbelakangi oleh sosok Andhika yang sudah dikenal sebagai anak yang kreatif. Misalnya saja pada penerimaan rapor semester lalu, Andhika berhasil menunjukan hasil karya berupa maket bangunan dari stik eskrim. Apresiasi demi apresiasi dari komite orang tua, guru, dan teman sebaya menghampiri Andhika. Sejak saat itu, Andhika terkenal dengan kreativitas dan ketekunannya.
Andhika dan tim turut bekerja sama dengan pihak eksternal layaknya sekolah-sekolah ‘tetangga’ untuk turut meramaikan Pasar Kreatif tersebut. Puluhan murid dan guru pun memadati acara tersebut. Pengadaan tim manajemen Pasar Kreatif ini juga menjadi wadah bagi Andhika untuk mengasah kepemimpinan, kolaborasi, dan komunikasi antar setiap pihak yang terlibat.
Kerennya, selain Andhika menjadi tim manajemen, Andhika juga ikut menjadi pelaku usaha di Pasar Kreatif tersebut. Objektif dari kegiatan wirausaha ini adalah untuk mengasah kompetensi kreativitas dan inovasi dari masing-masing anak, dengan memanfaatkan olahan kuliner tradisional dan menambah nilai jual dari produk kuliner tersebut.
Oleh karena itu, Tim Wirausaha Andhika memilih untuk olah kuliner berbahan singkong layaknya produk ketela kukus atau biasa disebut dengan sawut. Jika biasanya sawut dilengkapi dengan toping irisan kelapa yang berpotensi membuatnya lekas basi, maka Tim Wirausaha Andhika menggantinya dengan irisan keju. Selain sebagai diversifikasi, produk tersebut juga mencegah sawut agar tak lekas basi.
Pasca Pasar Kreatif berlangsung, Andhika senang sekali karena acaranya berlangsung ramai dan meriah. Antusiasme dari para pengunjung juga memberikan dampak yang positif.
Setelah masa ujian praktik, Andhika lantas kembali fokus untuk menyiapkan ujian mata pelajaran lain. Mohon doanya agar Andhika mendapatkan kelancaran untuk menempuh ujian yang akan datang, sehingga bisa lulus SMP dengan hasil yang maksimal!